Seorang
laki-laki yang bisa dibilang pendiam ini bernama lengkap Sukur Riswanto. Dia
biasa dipanggil oleh temen-temannya Sukur. Sukur yang memiliki hobi membaca
buku, mendengarkan music, dan berpetualang ini lahir di Kebumen, tanggal 5 Juli
1993. Sukur yang sangat menyukai Westlife terutama lagu yang berjudul “I Have A
Dream” ini, kini tinggal di Desa Balingasal, RT 01/RW 04 Padureso, Kebumen
bersama keluarga tercintanya. Dan Sukur merupakan anak yang ke-3 dari 4
saudara.
Sukur yang memiliki sifat ramah dan
unik ini mengenyam pendidikannya dari TK Pertiwi Balingasal tahun 2000. Tentu
saja dari tahun 2001 hingga 2006, Sukur mencari ilmu di SDN 1 Balingasal. Untuk
melanjutkan pendidikannya, pada tahun 2007 hingga 2009, Sukur banyak mendapatkan
ilmu di SMP Negeri 1 Prembun. Kini Sukur hanya bias mengingat kenangan-kenangan
pada masa SMP karena pada tahun 2009/2010, Sukur harus lebih banyak mencari
ilmu di SMA Negeri 1 Kebumen. Masa-masa SMAnya banyak hal baru yang belum dia
dapatkan. Banyak terjadi perubahan pada hidupnya karena lingkungan yang semakin
luas dan beragam yang telah mengubah pola pikirnya menjadi orang yang lebih
dewasa.
Sukur yang mempunyai tinggi badan
sekitar 167 cm dan berat badan sekitar 58 kg ini mudah bergaul dengan siapa saja
asalkan dia mengenalinya. Dengan gaya bicaranya yang khas membuat Sukur tampak
unik saja. Bagaimana tidak, setiap kali bertemu dengan orang lain atau teman
pasti dia tersenyum. Sukur juga memiliki pola hidup yang sederhana tidak mewah.
Dari kehidupannya yang sederhana, Sukur berharap bias menggapai mimpinya dan
bias membahagiakan orang tuanya.
“Lakukan segala sesuatunya pada
detik ini waktu ini untuk hal-hal yang berguna dan kerjakan yang terbaik sesuai
dengan kemampuan yang ada” merupakan salah satu kalimat motivasi yang setiap
kali bias menyadarkan Sukur dalam melakukan segala sesuatunya. Percaya! Allah
SWT akan selalu ada di samping kita yang selalu menjaga kita.